Kamis, 23 Juni 2016

2 KELOMPOK TERNAK ADAKAN DISKUSI BARENG BERSAMA KKN UGM YOGYAKARTA DI DOLOKGEDE

Diskusi pelaksanaan kegiatan ternak KKN UGM Yogyakarta
Penanggung jawab bidang Village Breeding Center domba kambing  KKN PPM UGM Yogyakarta Yunda Aditya Cristin dan Jonathan Wibowo membuka diskusi bersama yang perdana di kegiatan Kuliyah Kerja Nyata di dolokgede Bojonegoro.

Kamis malam 24 juni 2016 menjadi agenda pertemuan dua kelompok Ustan Mandiri dolokgede tambakrejo dan Rukun Mulyo desa bondol Kec. Ngambon yang menjadi binaan UGM melakukan diskusi bareng merencanakan kegiatan minggu depan yang akan di lakukan oleh  mahasiswa UGM bersama kedua kelompok tersebut.

Kegiatan minggu depan  yang akan di lakukan adalah penanaman Leguminosa tanaman Kaliandra di lahan hijauan kelompok Ustan Mandiri dan Rukun Mulyo Bondol.
Abdul salam mengidentifikasi permasalahan - permasalah yang di alami oleh kelompok untuk di jadikan bahan diskusi bareng mencari solusi dan di jadikan bahan kegiatan oleh KKN di kelompok Rukun Mulyo desa Bondol.







Tidak ada komentar:

Posting Komentar