Senin, 31 Oktober 2016

Batik Kelompok Ternak Dolokgede Tembus Pasar Luar Jawa

Batik hasil kreatifnya para peternak dolokgede yang menjadi aiconya desa kini telah tembus pasar luar jawa.  Batik tersebut pernah mendapat teguran dari pencetus batik jenogoraan,  karena batik tersebut tidak mencerminkan adanya motif jonegoroan yang telah di syahkan oleh pemerintah setempat.

Proses Batik motif Ternak Dolokgede
Kelompok ternak yang ada di Desa Dolokgede memang mempunyai kreatif tersendiri yang belum di miliki oleh kelompok ternak yang lain di bojonegoro, maka hasil kreatifnya di tampilkan agar dapat mengangkat nama kelompok dan desa Dolokgede pada umumnya.

Batik ini bukan termasuk batik jenogoroan, tetapi batik ini bisa menjadi batik Nasional karena menggambarkan Indonesia di beberapa wilayah pedesaan rata-rata 40% petani dan peternak..

Banyaknya peminat batik motif ternak ini, maka kelompok ternak yang berada didesa dolokgede tetap menjalan usaha tersebut. Setelah ada teguran dari pihak yg terkait batik motif ternak yang di miliki oleh kelompok ternak ustan mandiri dolokgede kebanjiran kunsumen.

Dalam Seminggu sepekan ini batik  milik kelompok ternak laku sampai jakarta selatan, hingga kalimantan, dan sumatera utara.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar