Selasa, 03 Maret 2020

Ulah KTT di Lebak, Kemitraan Ustan Mandiri Kena Imbas


 
Rapat Kelompok Devisi Penggemukan sapi Bersama PT Berdikari dan Ademos
Ustanmandiri.com  Ulah KTT di Lebak, Kemitraan Ustan Mandiri Kena Imbas, PT Berdikari Persero Milik BUMN ( Badang Usaha Milik Negara)  yang bermitra dengan KTT ( kelompok tani ternak ) Ustan Mandiri Desa Dolokgede Kec. Tambakrejo Kab. Bojonegoro Jawa Timur, sudah mulai menurun semangatnya. 

Devisi PK ( penggemukan) sapi potong KTT, selasa siang, pukul 13, 30 Wib 3 Maret 2020, Ketua devisi  PK Dasri, telah mengadakan pertemuan bersama Lembaga dan PT Berdikari untuk membahas kelanjutan kemitraan yang molor tak ada titik temunya. 

Dalam pembahasan perpanjangan kemitraan di sekertariat KTT, Ketua Devisi PK menayakan terkait molornya pencairan dana pengadaan sapi  kepihak Berdikari, yang sampai saat ini blm ada kepastian dari PT. 
 
Perwakilan PT Berdikari Persero,  Saifudin menjelaskan bahwa keterlambatan dana kemitraan dikarenakan ada salah satu kemitraanya yang berada di Lebak Baten  Jawa Barat belum bisa melunasi dana yang dipinjam KTT tahun 2019 lalu,
“ Ada salah satu Kelompok Tani Ternak kemitraan Berdikari yang berada di Lebak Banten belum melunasi dana kemitraan” tutur pendamping Berdikari yang ditugaskan di Desa Dolokgede Kecamatan Tambakrejo.
 
Disisi lain Lembaga penjamin kemitraan Ademos, ( asosiasi demokrasi untuk kesejahteraan sosial) mengatakan bahwa PT Berdikari sampai hari ini, belum ada jawaban yang pasti terkait kapan dana pengadakan ternak turun kepada lembaga penjamin.  
                 
“ Pihak Berdikari belum ada jawaban yang pasti tentang kapan turunya dana pengadaan sapi” Kata Farid, perwakilan Lembaga penjamin dari  Ademos  saat menyampaikan keterangan di dalam musyawarah pembahasan perpanjangan kemitraan diKTTUstan Mandiri.

Ketua Devisi Penggemukan sapi Dasri,  merasa kecewa  dengan adanya kemoloran pencairan dana pembelian sapi yang tidak kunjung cair, Meihat momentumsaat ini , tanaman rumput yang sudah tumbuh subur dan waktunya panen tidak dapat dimanfaatkan,  “ Dengan molornya pencairan dana kemitraan  berdikari , aku sangat kecawa” ungkapnya saat menyampaikan sikapnya di pertemuan pembahasan PK.

Ketepatan dalam pelunasan dana kemitraan, KTT Ustan Mandiri tak pernah ada masalah, hanya karna salah satu KTT kemitraan menyeleweng semua kena imbasnya.

Dalam waktu dekat Ketua KTT, Muhammad ali akan memberikan surat hasil keputusan musyawarah Devisi PK kepada PT, “ Saya akan sampaikan hasil musyawarah ini dalam bentuk konten, yang akan saya kirim ke PT pada waktu dekat “ pungkasnya saat memberikan sikapnya dihadapan anggota Devisi PK.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar