www.ustanmandiri.com Tiga Kelompok Tani Desa Ngrejeng di Latih KKN UNUGIRI Bojonegoro Membuat Pupuk Kompos, Dalam rangka program pengabdian masyarakat, Mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama ' Sunan Giri Bojnegoro adakan KKN (Kuliyah Kerja Nyata) di Desa Ngrejeng , Kecamatan. Purwosari Kabupaten Bojonegoro jawa timur.
Tiga kelompok tani yang mendapatkan pelatihan tersebut adalah, " Kelompok Tani "Suka Mukti Nglegok", "Suka Makmur Ngrejeng" dan " Suka Bakti Cili" dalam kegiatan pelatihan yang di hadiri oleh PPL (petugas pertanian lapangan) Desa Ngrejeng, Ibu Evi Nurul Dinas Pertanian Kabupaten Bojonegoro. Menurut Beliau kegiatan semacam ini sangat penting, karena bisa membantu pengetahuan para kelompok tani agar bisa berdaya dan berkarya.
Dalam pelaksanaan kegiatan pelatihan pembuatan pupuk kompos, KKN UNUGIRI mengundang Narasumber dari P4S ( pusat pelatihan pertanian dan perdesaan swadaya) Ustan Mandiri sebagai Intruktur Pelatihan, karena Ustan Mandiri adalah sudah di legalkan oleh BBPP (Balai Besar Pusat Pelatihan Pertanian) Ketindan Jawa Timur sejak tahun 2020.
Koordinator KKN, Ahmad Afri Wijananto, kegiatan tersebut muncul atas kehendaknya masyarakat sesuwai kebutuhan masyarakat tani di desa tersebut yang wajib di laksanakan sesuwai dengan tujuan KKN di terjunkan di masyarakat. Di tempat pelatihan Usman Roin selaku Dosen Pembimbing KKN mengaku kegiatan semacam ini sangatlah menarik dan cocok untuk desa desa yang di tempati mahasiswa sesuwai dengan hasil mappyng potensi desa.
Barokallah
BalasHapus