Senin, 20 Maret 2023

Bina Calon Petani Muda, Ustan Mandiri Transfer Ilmu Pengetahuan Membuat Pupuk Organik

 

ustanmandiri

Bojonegoro, 20 maret 2023. Bina Calon Petani Muda, Ustan Mandiri Transfer Ilmu Pengetahuan Membuat Pupuk Organik. Delapan calon calon petani ternak yang masih belajar dibangku sekolah menengah kejuruan dengan jurusan Agribisnis Ternak Rumenansia (ATR) SMK Negeri Sekar Bojonegoro jawa timur.

Usaha pertanian dan peternakan menjadi peluang yang sangat besar di pedesaan, dengan mata pencahariannya berupa hasil komoditi pangan dan hortikultura dengan memanfaatkan limbah pertanian untuk pakan ternak.

Dari penanaman pangan dan horti tersebut sangat membutuhkan supot pupuk yang cukup untuk pertumbuhan tanaman, selain pupuk kimia para petani perlu memupuk tanamanya dengan kompos dari hasil limbah peternakan.

Di KTT dan P4S Ustan Mandiri, sudah sejak tahun 2020 telah membuka pelatihan dan permagangan bagi siswa siswi SMK dan petani ternak untuk meningkatkan pengetahuan tentang manfaat dan peluang di usahan tersebut.

Seperti yang telah di lakukan oleh para peserta magang, ada delapan siswa SMK yang sejak bulan januari 2023 kemari telah melakukan kegiatan permagangan belajar proses membuat pupuk organik dengan mengolah limbah limbah dari peternakan.

Siswa di didik dan di ajari membuat pupuk untuk kebutuhan unsur hara tanah agar tanaman yang ditanam dapat bertumbuh dengan baik dan normal sesuwai apa yang di butuhkan oleh tumbuhan.

Dengan melakukan praktek selama empat bulan,  siswa atau calon petani muda diharapkan setelah lulus dari sekolah mampu berwirausaha di tempatnya masing masing dengan bekal ilmu yang telah di dapatkan dari sekolah mauput tempat permagangan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar